Cara Mengolah Kulit Manggis Yang Benar
Kulit buah mengandung senyawa Xanthone yang meliputi mangostin, mangostenol, mangostinon A, mangostenon B, trapezifolixanthone, tovophyllin B, alfa mangostin, beta mangostin, garcinon B, mangostanol, flavonoid epicatechin, dan gartanin. Senyawa tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan. XANthone juga terbukti mempunyai keunggulan mampu menjelajah seluruh tubuh untuk menetralkan radikal bebas, sehingga tubuh kita menjadi lebih bersih dan lebih sehat daripada sebelumnya.
- Pisahkan buah dari kulitnya.
- Untuk memisahkan kulit kuar dengan kulit bagian dalam gunakan sendok, seperti anda memisahkan alpokat dengan kulitnya. Jika ingin mendapatkan lemak yang kaya sertakan biji manggis tersebut.
- Jika belum cukup jumlahnya dapat disimpan dalam lemari es. Jika sudah cukup campur ethanol dan air dengan perbandingan 1:2 kemudian diblender.
- Kemudian diamkan selama 24 jam atau diendapkan.
- Lakukan penyaringan untuk memisahkan ampas dengan hasil ekstrak Xanthone kulit manggis.
- Langkah seterusnya panaskan dengan suhu 90-95 derajat celcius selama 10 menit, tujuannya untuk melarutkan ethanol yang dicampurkan tadi.
- Agar terasa lebih enak, dapat dicampur dengan madu. Untuk memberikan aroma wangi bisa dicampur bunga rosela atau pewangi alami lainnya seperti apel dan anggur.
- Dinginkan dengan suhu kamar.
- Ekstrak kulit manggis siap dinikmati.